BOCORAN SPESIFIKASI SATRIA FU 150 INJEKSI

SATRIA FU 150 INJEKSI - Kabar gembira datang bagi para pencinta motor Satria FU 150, pasalnya setelah sekian lama menunggu kabar akan hadirnya motor satria fu 150 full  injeksi yang tak kunjung hadir. Kini tidak usah khawatir, karena tepatnya pada bulan juni lalu pihak Suzuki  telah melakukan trial pembuatan utuh pada jagoan anyarnya tersebut.
                                     
Walaupun bentuknya masih sama seperti pendahulunya yaitu bentuk ayago. tetapi suzuki satria fu 150 injeksi  ini memiliki beberapa tambahan  spesifikasi  baru.antara lain sistem penerangan telah memakai lampu LED, speedometer sudah full digital, telah memakai ban tubelles yang dipadukan dengan kaliper rem depan merk brembo serta rem belakang dari tokico, dan jok lebih tipis/ramping.


Harga Satria FU 2016
Suzuki Satria FU
Tidak hanya itu, pesaing Honda Sonic 150R dan Jupiter MX 150 ini diklaim memiliki tenaga yang lebih besar dari versi sebelumnya karena berdasarkan informasi yang beredar kubikasi mesin yang digunakan dinaikan  sekitar 155CC dan dibekali dengan sistem pendingin liquid cooled,yang membuat mesin motor bebek sport ini tidak akan cepat panas. Perubahan lain yang ada pada satria fu 150 injeksi ini adalah sangat ramah lingkungan  karena telah lolos dari standart uji euro 3 dan membuat suara knalpot lebih halus.

Itulah beberapa bocoran Spesifikasi Satria FU 150 injeksi dan perlu diingat spesifikasi tersebut merupakan motor trial yang masih versi prototipe. Jadi segala perubahan bentuk dan fitur baru bisa terjadi pada saat nanti pihak Suzuki telah memproduksi massal. Bagi para penggemar motor Satria FU 150. Untuk bersabar sedikit sampai nanti motor ini keluar dan kita lihat saja nanti, apakah Suzuki Satria bisa mempertahankan eksistensinya sebagai motor bebek sport 150 terbaik atau malah dijegal oleh 2 pesaingnya sesama motor bebek sport 150 yaitu Honda Sonic 150R dan Yamaha Jupiter MX 150. Terima kasih atas waktunya yang telah mengunjungi blog kami. baca juga SPESIFIKASI HONDA SONIC 150R